Rabu, 10 November 2010

Obama berangkat dari Bandara Internasional Indira Gandhi di New Delhi menuju Indonesia pada pukul 9.30 pagi waktu setempat atau pukul 11.00 WIB.

Presiden Amerika Serikat, Barack Obama telah mengakhiri kunjungan tiga harinya ke India. Bersama istrinya, Michelle, Obama berangkat dengan pesawat kenegaraannya, Air Force One, langsung menuju Jakarta.
Seperti dimuat situs India One, Selasa 9 November 2010, Obama berangkat dari Bandara Internasional Indira Gandhi di New Delhi menuju Indonesia pada pukul 9.30 pagi waktu setempat atau pukul 11.00 WIB.
Indonesia akan menjadi negara Asia kedua yang dikunjungi Obama pada lawatan 10 harinya ke empat negara Asia.

Di Indonesia, di mana ia pernah menghabiskan masa kecilnya selama empat tahun, Obama akan meresmikan perjanjian kemitraan komprehensif dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Seperti kunjungannya ke India yang mengantongi banyak kesepakatan perjanjian bilateral, kunjungan Obama ke Indonesia juga bertujuan untuk meningkatkan kerjasama kedua negara.
Termasuk diantaranya membuka pasar baru di Asia bagi ekspor AS.
Ada beberapa agenda yang akan dilakukan Obama selama di Indonesia. Selain pembicaraan dengan Presiden SBY, Obama juga akan mengikuti jamuan kenegaraan dengan menu istimewa: nasi goreng dan bakso.
Keesokan harinya, Rabu 10 November 2010, Obama akan mengunjungi Masjid Istiqlal dan Kampus Universitas Indonesia.
Sebelumnya, Obama sudah tiga kali menunda kunjungan ke Indonesia. Pertama, dia diharapkan datang pada November 2009 - bersamaan dengan Konferensi APEC yang berlangsung di Singapura. Namun Obama menginginkan agar kunjungan ditunda hingga awal 2010 untuk menunggu liburan sekolah kedua putrinya.
Kedua, Obama berencana bertandang pada pertengahan Maret 2010. Namun lagi-lagi ditunda karena saat itu Obama tengah gigih memperjuangkan pengesahan undang-undang reformasi kesehatan di Kongres. Jadwal pun diundur menjadi pertengahan Juni.
Ketiga, Obama batal datang Juni lalu karena dipusingkan dengan masalah pencemaran lingkungan di perairan selatan AS akibat bocornya sumur minyak mentah bawah laut yang dikelola suatu perusahaan minyak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar